Langsung ke konten utama

Sebulan Guru Tidak Masuk, 55 Siswa Terlantar

Sekalipun tahun ajaran baru sudah dimulai sejak sebulan lalu, guru di dua kelas SD Negeri Ngadirojo, Kecamatan Secang, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, hingga Jumat (3/8/2012), belum masuk kerja untuk mengajar.

Kelas yang tidak ada gurunya adalah kelas V dan Kelas VI, sehingga aktivitas belajar mengajar kurang optimal karena guru yang bertugas hanya guru pengganti.

Jumlah keseluruhan siswa di dua kelas tersebut mencapai 55 anak, dimana jumlah siswa kelas V terdata 26 anak, dan siswa kelas VI sebanyak 29 murid.

Dika (12), salah seorang siswa kelas enam , mengatakan, setiap hari, sejak awal masuk sekolah di tahun ajaran baru hingga sekarang, dia dan teman-teman sekelasnya hanya disuruh untuk membaca, merangkum materi pelajaran dalam buku, dan mengerjakan sejumlah latihan soal tertentu.

"Kami hanya diberi tugas dan seringkali ditinggal pergi oleh guru hingga jam pelajaran berakhir," ujarnya, Jumat (3/8/2012).

Ketika menjelang bel jam pelajaran terakhir guru yang bertugas belum juga kembali ke kelas, maka para siswa tersebut biasanya langsung pulang dan meninggalkan kelas begitu saja.

Dika mengatakan, guru pengganti yang bertugas di kelasnya,selalu berganti-ganti orang. Hingga saat ini, para siswa kelas belum mendapatkan lembar kerja siswa (LKS) yang biasanya kerap menjadi bahan latihan utama siswa di sekolah.

Uli (12), siswa lainnya, mengatakan, kondisi ini membuat dia bingung dan khawatir karena proses belajar mengajar di sekolahnya ini jauh tertinggal dibandingkan sekolah lain.

"Teman-teman saya yang sekolah di SD lain, saat ini sudah mulai sibuk dengan berbagai latihan soal untuk persiapan ujian," ujarnya.

Kholik (35), salah seorang wali murid, mengatakan, absennya guru kelas ini membuat para orangtua murid menjadi sangat cemas dan khawatir, hal ini akan berdampak buruk pada kesiapan siswa menghadapi ujian nasional (UN).

"Saat ini, para siswa kelas enam seharusnya sudah mendapatkan pelajaran-pelajaran tambahan untuk mempersiapkan diri menghadapi UN," ujarnya.

Ana, salah seorang guru honorer di SD Negeri Ngadirojo, mengatakan, sebelum tahun ajaran baru dimulai, kepala sekolah sudah menunjuk personil guru yang akan bertugas di kelas lima dan kelas enam.

Namun, karena alasan tertentu, dua guru tersebut sampai saat ini masih enggan menjalankan tugasnya.

Dengan kondisi tersebut, maka 10 guru di SD Negeri Ngadirojo, bergantian mengajar di kelas lima dan kelas enam.

"Pada intinya, kami tetap berupaya agar anak-anak tetap dapat melaksanakan aktivitas belajar di ruang kelas masing-masing," ujarnya.

Guru yang ditunjuk untuk mengajar kelas lima adalah Sri Lestari, dan guru kelas enam adalah Tutik Kusmiyati.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pilihan Aplikasi Blackberry Gratis Terbaru 2012

Infomudah.blogspot.com - Selalu ada yang baru, inilah yang diusung oleh penyedia layanan aplikasi Blackberry ditahun 2012 ini. Seperti yang kita ketahui bahwa pengguna Blackberry di indonesia semakin hari semakin bertambah dan begitu pula dengan aplikasi pendukungnya yang semakin digemari oleh kalangan pengguna BB. Disini saya akan memberikan review dan link download agar anda dapat mengetahui kegunaan dan fungsi masing-masing aplikasi. Aplikasi yang akan saya review kali ini sangat beragam dan jelaslah nanti akan memberikan fungsi blackberry anda lebih gaya dan stylish. Cekidot gan dan lansung serap review aplikasi Blackberry berikut: Opera mini browser Dikenalkan sebagai browser tercepat dengan kemampuan yang sangat baik pada blackberry, terutama tipe bold dan strom. Keunggulan dari opera mini ialah kecepatan dalam menampilkan halaman pada saat browsing melalui perangkat mobile. Bagi yang berminat silahkan bisa download ke sini http://mini.opera.com Google mobile...

SEO Tools

1. Tes Kecepatan Periksa ukuran halaman web dan waktu buka. Domain anda/halaman anda : ( Misalnya: www.infomudah.blogspot.com) Untuk analisis halaman lebih rinci, Kunjungi Pingdom . 2. Periksa Rank Periksa Google Page Rank dari domain Anda atau halaman web. Hasil akan ditampilkan dalam jendela baru. Domain anda/halaman anda : Halaman checker pangkatnya didukung oleh Page Rank Checker 3. Periksa Backlink Periksa link balik ke domain Anda atau halaman web. Domain anda/halaman anda : ( Misalnya: www.infomudah.blogspot.com) 4. Periksa Link Reciprocal Periksa apakah link partner Anda masih menghubungkan kembali ke situs Anda. Domain anda : (Anda harus menyertakan http://) Pasangan URL Anda : 5. Periksa Link Broken Periksa link yang rusak di halaman web Anda. Web halaman URL Anda : ( Misalnya: http://infomudah.blogspot.com/2012/01/periklanan.html ) 6. Meta tag check Ekstrak halaman web Anda informasi meta dan tag. Web Halaman Anda : http:// (Misalnya: http://infomudah.blogspot.c...

Gempa aceh kembali pada tanggal 11 april 2012

Dlu pernah ada kejadian gempa di aceh pada tahun 2004 di iringi dengan tsunami , tetapi gempa tersebut sekarang muncul kembali di wilayah aceh dan sekitarnya, Gempa saat ini tidak di iringi dengan tsunami.Gempa tersebut berkekuatan sekitar 8,9 skala richter dan melanda wilayah aceh, sumatera utara, bengkulu, lampung dan sumbar pada hari rabu tanggal 11 april 2012 sekitar pukul 15:38 WIB. Berdasarkan data BMKG, wilayah bencana terletak di sekitar pulau simelue (aceh) dengan kedalaman sekitar 10 KM. Para pemerintah meminta supaya masyarakat lebih hati-hati, karena kemungkinan besar akan terjadi tsunami kembali seperti pada tahun 2004.