Langsung ke konten utama

Mengenal Kewirausahaan

Kewirausahaan, kata ini merupakan padanan kata Entrepreneurship yang mengacu pada kata sifat yang berhubungan atau dimiliki oleh seorang wirausaha.

Sebutan Entrepreneurship ini sebenarnya juga berasal dari kata Prancis, yaitu “Enteprende” dan diperkenalkan oleh seorang Ekonom Prancis yaitu Richard Cantillon untuk menggambarkan mengenai para pedagang saat itu yang mampu memanfaatkan dan memaksimalkan sumber daya dari non produktif menjadi produktif.

Seorang wirausaha memiliki kemampuan untuk merusak secara kreatif (creative destruction), selalu mencari keseimbangan baru dalam status quo, hal ini dikatakan oleh Schumpeter, seorang ekonom ternama. Dia selalu mencari-cari peluang agar dapat memaksimalkan kreativitasnya dan menciptakan inovasi bisnis sesuai yang dia angankan. Kalau ditelaah kembali kata “creative destruction” ini menjelaskan seorang wirausaha memiliki kecenderungan memiliki perilaku “merusak” atau dia suka mendobrak suatu hal yang sudah baku dan sudah dianggap norma oleh masyarakat umum. Wirausaha juga dapat melakukan suatu dianggap tidak biasa di mata orang lain. Dia bertahan di tengah rasa pesimisme, ketidakpercayaan, dan bahkan sindirian orang lain yang tidak memahami jalan pikirannya.

Tidak semua hasil kreasi seorang wirausaha memperoleh kesuksesan, namun dia menikmati setiap proses yang dilakukan walau berujung dengan kegagalan. Seorang wirausaha hidup dengan nilai-nilai optimisme yang tinggi, kadangkala optimisme ini berbenturan dengan pandangan orang lain, namun hal itu tidak membuatnya menyerah dan berputus asa.

Seorang wirausaha selalu memenuhi hidupnya dengan resiko, namun dia berusaha untuk menekan tingkat resiko tersebut serendah mungkin (bahkan hingga zero risk jika mungkin) untuk menghindari kegagalan. Dia termasuk pengambil keputusan tingkat menengah (moderat) dan bukan seorang penjudi (gambler). Jika resiko dirasakan terlalu besar dibandingkan hasil yang akan diterima, maka kegiatan tersebut akan dia tinggalkan.

Wirausaha memiliki orientasi masa depan yang jelas. Dia selalu melakukan perhitungan dalam setiap tindakannya, seringkali ini dilakukan dengan pandangan jauh ke depan, lebih unggul beberapa langkah dibandingkan orang kebanyakan. Disinilah menjadi kelebihan seorang wirausaha, dimana persepsinya akan keberhasilan di masa depan membuat dirinya mampu bertahan saat mengalami berbagai kegagalan di awal.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Pilihan Aplikasi Blackberry Gratis Terbaru 2012

Infomudah.blogspot.com - Selalu ada yang baru, inilah yang diusung oleh penyedia layanan aplikasi Blackberry ditahun 2012 ini. Seperti yang kita ketahui bahwa pengguna Blackberry di indonesia semakin hari semakin bertambah dan begitu pula dengan aplikasi pendukungnya yang semakin digemari oleh kalangan pengguna BB. Disini saya akan memberikan review dan link download agar anda dapat mengetahui kegunaan dan fungsi masing-masing aplikasi. Aplikasi yang akan saya review kali ini sangat beragam dan jelaslah nanti akan memberikan fungsi blackberry anda lebih gaya dan stylish. Cekidot gan dan lansung serap review aplikasi Blackberry berikut: Opera mini browser Dikenalkan sebagai browser tercepat dengan kemampuan yang sangat baik pada blackberry, terutama tipe bold dan strom. Keunggulan dari opera mini ialah kecepatan dalam menampilkan halaman pada saat browsing melalui perangkat mobile. Bagi yang berminat silahkan bisa download ke sini http://mini.opera.com Google mobile...

SEO Tools

1. Tes Kecepatan Periksa ukuran halaman web dan waktu buka. Domain anda/halaman anda : ( Misalnya: www.infomudah.blogspot.com) Untuk analisis halaman lebih rinci, Kunjungi Pingdom . 2. Periksa Rank Periksa Google Page Rank dari domain Anda atau halaman web. Hasil akan ditampilkan dalam jendela baru. Domain anda/halaman anda : Halaman checker pangkatnya didukung oleh Page Rank Checker 3. Periksa Backlink Periksa link balik ke domain Anda atau halaman web. Domain anda/halaman anda : ( Misalnya: www.infomudah.blogspot.com) 4. Periksa Link Reciprocal Periksa apakah link partner Anda masih menghubungkan kembali ke situs Anda. Domain anda : (Anda harus menyertakan http://) Pasangan URL Anda : 5. Periksa Link Broken Periksa link yang rusak di halaman web Anda. Web halaman URL Anda : ( Misalnya: http://infomudah.blogspot.com/2012/01/periklanan.html ) 6. Meta tag check Ekstrak halaman web Anda informasi meta dan tag. Web Halaman Anda : http:// (Misalnya: http://infomudah.blogspot.c...

Cara Mengatasi Rasa Pegal, Linu dan Nyeri di Badan

Penyebab timbulnya pegal, linu dan nyeri dibagian kaki, tangan, pinggang, kepala, dan lainnya, bisa disebabkan oleh beberapa hal. Biasanya kondisi itu ada dikarenakan kurangnya relaksasi pada otot. Dampaknya pada tubuhpun bisa lebih parah. seperti tidak nafsu makan, tubuh tidak bergairah melakukan aktivitas apapun, atau terserang penyakit lain yang lebih parah. Oleh karenanya, jangan pernah anggap masalah ini sepele dan segeralah atasi. Berikut ini penyebab rasa pegal, linu dan nyeri di badan saat beraktivitas dan cara mengatasinya : 1. Terlalu lama duduk Biasanya saat kita sedang dalam perjalanan panjang atau berada didepan komputer dalam waktu yang lama, kaki dan pinggang akan mudah terasa pegal dan nyeri. Ini dikarenakan pinggul harus menahan tubuh bagian atas dan kaki berada dalam posisi sama terlalu lama. Usahakan mengubah posisi duduk anda dengan menyandarkan tubuh, meluruskan kaki, atau sesekali berdiri dan berjalan untuk mengambil sesuatu. 2. Kurang tidur atau ti...